Monday, January 8, 2018

3 KIPER PALING BERPENGARUH DI TIMNAS INDONESIA

Dalam permainan sepak bola, posisi kiper sangat penting sekali karena bertahan untuk menjaga gawang agar tidak kebobolan dari tim lawan. Kita harus mengapresiasi dan bangga terhadap kemampuan terbaik yang dimiliki oleh para kiper Timnas Indonesia. Nah, dalam rangka pertandingan Timnas Indonesia vs Islandia yang akan segera berlangsung di Stadion, Maguwoharjo, Sleman maka Bukalapak jual tiket Timnas Indonesia vs Islandia Presale. Tiket resmi ini bisa didapatkan dengan mudah di situs jual beli online Bukalapak ya!

Posisi Kiper itu Paling Penting
Kiper atau penjaga gawang memiliki peran yang penting pada saat permainan sepak bola berlangsung. Sekuat tenaga mereka memikirkan trik bagaimana agar tim lawan tidak memasukkan bola ke gawangnya.

Kiper terbaik dapat dilihat dari caranya untuk menggagalkan sejumlah tendangan emas tim lawan pada gawang. Sebagai Kiper itu harus memiliki modal keberanian, penglihatan yang tajam, dan refleks terhadap sesuatu.

Berikut ini 3 Kiper Terbaik yang Pernah Berpengaruh di Timnas Indonesia:

Hendro Kartiko

Salah satu kiper terbaik yang pernah dimiliki oleh Indonesia adalah Hendro Kartiko. Dia memiliki penampilan terbaiknya pada Piala Asia tahun 2000. Meskipun pada saat itu Indonesia gagal masuk penyisihan grup, tetapi Hendro berhasil masuk tim All star Piala AFC 2000. Berkat penampilannya yang bagus, Hendro diberikan julukan ‘Fabian Brathez’ dari Indonesia kala itu.

Pada AFF 2007, posisi Hendro hampir tidak tergantikan. Di level klub, Hendro meraih tiga kali juara liga (2 kali bersama Persebaya dan 1 kali bersama PSM Makassar) serta 1 kali juala Piala Indonesia bersama Sriwijaya FC. Hendro juga pernah dinobatkan sebagai kiper terbaik Liga Indonesia Tahun 1999 hingga akhirnya Hendro pensiun pada tahun 2012.

Kurnia Sandi

Kurnia Sandi merupakan satu-satunya kiper Indonesia yang pernah bermain bersama klub Eropa. Ia adalah jebolan PSSI Primavera. Pada Piala Asia 1996, Sandy memiliki penampilan terbaiknya karena saat Indonesia melawan Kuwait itulah Sandy berhasil membuat penyerang kuwait tidak berhasil menjebol gawang Indonesia.

Selain bermain bersama Timnas di ajang Piala Asia 1996, Sandy juga bermain bersama Timnas di ajang Piala Tiger 1996 dan 1998 serta Sea Games 1997. Namun, sayang sekali pada Piala Tiger 1996 dan 1998 Indonesia gagal masuk ke babak semifinal. Pada Sea Games 1997 Indonesia harus berbangga dengan hasil medali perak setelah kalah adu tendangan penalti dari Thailand. Secara keseluruhan Sandy pernah bermain sebanyak 24 kali bersama Timnas Indonesia.

Markus Horison
Markus Horison pertama kali terekspos saat tergabung dalam PSSM Medan. Berhasil mencetak prestasi terbaiknya ketika berhasil melaju ke partai final Liga Indonesia pada tahun 2007-2008 meskipun tidak berhasil menang dari Sriwijaya FC. Kemampuan Markus terlihat bagus karena Ia merupakan kiper yang tidak hanya diam saja di gawang tetapi sesekali maju hingga ke tengah lapangan. Sejak Piala Asia 2007, Markus sering kali dinobatkan menjadi kiper terbaik. Ia sempat masuk nominasi pemain terbaik Asia.

Ketiga kiper di atas merupakan kiper-kiper terbaik yang pernah menyumbangkan kemampuannya kepada Timnas Indonesia pada jamannya. Jangan hanya para kiper saja yang dapat berjuang membela negara Indonesia pada ajang pertandingan sepak bola. Kamu juga dapat berpartisipasi dengan menonton pertandingan Indonesia vs Islandia yang akan segera digelar sebentar lagi. Beli tiket resminya sekarang jangan sampai kehabisan ya!

0 thoughts:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...