Thursday, October 13, 2016

BERBAGAI JENIS PROMO DAN PEMESANAN DENGAN OTA

pic source: favim.com
OTA (Online Travel Agent) di Indonesia saat ini mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang cepat. Dahulu banyak orang yang tidak percaya dengan online karena takut tertipu, saat ini dengan banyaknya OTA terpercaya yang muncul, penjualan dengan online semakin meningkat.
Harga yang ditawarkan terkadang bisa lebih murah dari offline, dikarenakan minim biaya investasi dan produksi. Berbagai promo pun gencar ditawarkan via online dan menarik banyak pembeli. Setiap OTA yang ada memiliki berbagai promo pemesanan yang dapat menguntungkan pembeli. Berikut jenis promo yang ditawarkan dari beberapa OTA yang ada.

Traveloka 
Traveloka sering memberikan penawaran menarik, seperti contoh pada lebaran kemarin terdapat belasan promo yang tergabung dalam kampanye THR (Tetap Hemat di Ramadhan). Penawaran menarik lainnya khusus business traveler di hari Senin yaitu #ProMonday yaitu diskon hotel hingga 70%. Tidak hanya Senin, ada pula promo di hari Jum’at dengan potongan sampai 70% juga yaitu TGIF (Thank’s God It’s Friday). Jika ingin lebih mudah mengetahui berbagai  promo yang ada, Anda dapat berlangganan newslatter Traveloka atau menggunakan App storenya. Anda tidak perlu mencari promo karena akan dikirimkan ke email Anda berbagai promo yang ada.

Pegi-pegi
Pegi-pegi  memiliki juga berbagai kerjasama dan promo dengan pengguna bebrapa  bank, terdapat banyak diskon yang Anda temukan mulai 15% sampai potongan tertinggi lainnya.

Nusatrip
Nusatrip sering menggunakan promo yang bekerja sama dengan salah satu bank yang ada. Promo diantaranya, bekerja sama dengan OCBC NISP di periode Januari-Maret dengan promo di Nusatrip.dengan kartu BNI. Kartu kredit ANZ Bank yaitu cashback dapat digunakan jika ibu sudah belanja

Agoda
Voucher diskon sampai 80% dan berbagai promo menarik lainnya. Agoda menjamin bahwa di OTA nya memiliki harga yang lebih murah dari yang lain dan memang begitu kenyataan di lapangannya. Agoda juga memiliki promo mendapatkan point di setiap pemesanan. Jika Anda sering meginap dan menggunakan jasa Agoda, Anda dapat menginap di hotel mewah dengan menukarkan point yang sudah digunakan.

Tiket
Tiket.com memberikan pelayanan yang terbaik dengan promo seperti diskon 25-150rb untuk pemesanan hotel maupun tiket pesawat secara berkala. Kadang kerjasama dengan kartu kredit tertentu, kadang tersedia untuk siapa saja. Selain itu, mereka juga punya Tiket Elite Card Member untuk para Elite Member-nya yang sudah memiliki lebih dari 10.000 poin. Ini adalah sebuah kartu flazz BCA di mana pemiliknya bisa mendapatkan diskon atau berbagai penawaran menarik lainnya dari merchant partner mereka.

Bnyak OTA terus melakukan inovasi dan memberikan penawaran terbaiknya. Mereka terus bersaing sehat untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan mempermudah segala keperluan pengunjung. Pastikan saat menggunakan pelayanan, berpakaian rapih dan bawa beberapa laporan kejadian, dan lain-lain. Promo OTA yang ditampilkan bisa mengalami perubahan yang cepat sehingga perlu terus update untuk mengetahui berbagai promo yang ada. Anda dapat menggunakan salah satu OTA yang dapat menjadi referensi Anda dan memiliki promo yang pas untuk Anda.

Berbagai promo OTA diantaranya hampir sama yaitu diskon dan kerjasama dengan beberapa kartu kredit yang ada. Dengan promo yang ada, dapat menguntungkan Anda dan menghemat. Dengan OTA selain mendapatkan promo di websitenya, Anda juga lebih mudah mengontrol keuangan Anda serta pemesanan juga menjadi lebih mudah dan nyaman.

1 thoughts:

Suciati Cristina said...

Wah nusatrip kerja sama dgn kantor pak suamiku nind :)
Tapi kapan yaa halan halan iniiih.. Nind, pengen ke malang

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...